Pembuka

Assalammualaikum..

Kamis, 27 Juli 2017

Bismillahirrahmannirrahim.....

Sudah hampir beberapa tahun lamanya saat semua kesibukan menyita waktu dan tenagaku, terkadang aku rindu menulis. Sekedar meluapkan apa yang kurasakan atau apa yang kualami karena menulis adalah hal yang sangat menyehatkan.
Terkadang kita merasa malu untuk mengutarakan perasaan pada teman,curhat,curcol dsb. Tetapi kita bisa mengekspresikan diri lewat sebuah tulisan,disitulah kita bisa jujur dan tak perlu malu atau ragu lagi.
Saya suka menulis, rasanya bakat itulah yang diturunkan kepada anak sulungku yang mau menginjak 5 thn selain aktifitas fisik seperti bermain,berlari,dsb dia sangat suka menulis. Setiap hari selalu meminta buku dan pulpen. "Umy minta pulpen" begitulah celotehnya. Tulisan-tulisan pertamanya tidak terlalu teratur,tidak membuat bentuk yang dimengerti,lebih ke sebuah coretan saja. Tapi sekarang sudah bisa menulis namanya sendiri,membuat angka pun ia sudah bisa.
Bangga aku memiliki anak yang gemar menulis karena hal itu sangat baik untuknya dan perkembangannya. Alhamdulillah Allah memberiku anak-anak dengan kesempurnaan,kekurangan mereka bahkan sifat-sifat mereka yang terkadang copy paste ayah ibunya.
Hadirnya anak-anak dalam kehidupanku bukan hanya mengubah cara pandangku terhadap dunia tetapi membuka kepekaan indra-indra ku.
Aku suka menulis walaupun kesibukan dengan mereka menyita seluruh tenaga dan waktuku tapi aku merasa bahagia karena dibutuhkan oleh mereka.
Tulisan-tulisanku semoga menjadi jejak kecil yang kutinggalkan untuk mereka di masa yang akan datang kelak.

Kamis, 22 Maret 2012

Bogor,Haruskah aku Menangis?

Hari ini ada dua kabar yang aku terima. Pertama adalah kabar bahwa aku ga lolos seleksi penerimaan pegawai tidak tetap Bidan Kab. Bogor Tahun penerimaan 2012. Aku diberitahu temanku yang sama-sama mendaftar bahkan tes nya pun hanya berjarak 2 baris dari kusi ku. Entah karena aku terlalu sering menerima kegagalan, entah karena sudah pasrah pada Nya. Aku sama sekali tidak sedih, marah ataupun tertekan dengan pengumuman kegagalanku.

Insiden Sendal Jepit

Bismillahirrahmannirrahim.....

Bulan maret ini adalah bulan yang sangat berwarna. Setelah beberapa minggu ke belakang kami jalan-jalan ke Ragunan, Depok Town Square, beberapa plaza di depok, makan di food court dan berbelanja di pasar, semua terasa menyenangkan. Apalagi kami sangat enjoy, tinggal di tempatlku tinggal sekarang, di daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan. Boleh dibilang aku ngontrak, kontrakannku yang sederhana ini dekat dengan pemukiman penduduk dan rumah para kontraktor(aku menyebut orang yang mengontrak rumah dengan sebutan ini :D).sebagai kontraktor baru, tentu akau harus membiasakan diri dengan segala yang ada di lingkunganku. Anak-anak yang sering main di halaman rumah padahal sudah ku pel, jeritan dan tawa anak-anak yang sedang bermain layangan di depan rumah, seru pada awalnya dan tak pernah ku anggap pusing.